Halo sobat Malestea pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang kode Blogger yaitu "Operator Aritmatika" adalah operator ini digunakan untuk melakukan operasi aritmatika seperti penjumlahan, pengurangan, pembagian, perkalian, dsb. Seperti halnya dibahasa pemprograman di blogger juga sama untuk aritmatika yang membedakan itu hanya pada saat melakukan pembuatan kodenya.
Untuk diblogger seperti aritmatika di bahasa program lain hanya saja ada yang kurang di blogger yaitu pemangkatan tidak bisa dilakukan, saya sendiri sudah coba dan malah error saat di run. Mungkin nanti ber-experiment dilain waktu. Berikut daftar operator aritmatika pada blogger.
Sintaks
Operator | Operand | Sintaks default | Sintaks fungsional | Hasil |
---|---|---|---|---|
+ | tidak terbatas | {number} + {number} | +(number,number) | number |
- | {number} - {number} | -(number,number) | ||
* | {number} * {number} | *(number,number) | ||
/ | {number} / {number} | /(number,number) | ||
% | {number} % {number} | %(number,number) |
- Operasi aritmatika selalu mengembalikan nilai number
- Operasi harus berjenis NUMBER
- NUMBER Operator NUMBER
- Operasinya bisa berupa:
- Nilai eksplisit
- Sebuah data
- Hasil dari ekspresi Blogger (operasi bersarang)
- Operasi bisa bertumpuk di operasi lain yang menerima nilai tipe NUMBER
- Operator + juga bisa digunakan untuk operator penggabungan.
- Membuat angka menjadi negatif dengan menempelkan tanda - pada angka tersebut
- Sebuah angka dapat berisi hingga 4 tempat desimal.
Beberapa Contoh
Berikut beberapa contoh untuk penerapan aritmatika di blogger.
Penjumlahan
<b:eval expr='1 + 1'/>
Hasil operasi akan: 2
Pengurangan
<b:eval expr='2 - 1'/>
Hasil operasi akan: 1
Perkalian
<b:eval expr='1 * 10'/>
Hasil operasi akan: 10
Pembagian
Selama pembagian, Blogger dapat mengeluarkan hasil yang menghitung hingga 4 tempat desimal. Operator sisa bagi digunakan untuk membulatkan ke unit.
<!-- 25 / 5 = 5 -->
<b:eval expr='25 / 5'/>
Hasil operasi akan: 5
Sisa Bagi
Selama pembagian, Blogger dapat mengeluarkan hasil yang menghitung hingga 4 tempat desimal. Operator sisa bagi digunakan untuk membulatkan ke unit.
<!-- (25 - (25 % 5)) / 5 = 5 -->
<b:eval expr='(25 - (25 % 5)) / 5'/>
Hasil operasi akan: 5
Nilai dan Data Eksplisit
<b:eval expr='25 + data:posts.length'/>
Hasil operasi akan: menjumlahkan nilai 25 dengan banyaknya jumlah post/artikel diblog
Beberapa Nilai Eksplisit dan Data
<b:eval expr='((25 + data:posts.length) * (2 + data:posts.length)) / 5'/>
Seperti pada matematika, beberapa operasi diatas akan memprioritaskan yang di dalam kurung dan hasilnya ditentukan berapa banyak jumlah artikel diblog.
Sintaks Fungsional
Sintaks fungsional adalah alternatif yang dapat digunakan ketika sintaks standar berisi operator yang sama beberapa kali.
+({number},{number},{number})
-({number},{number},{number})
*({number},{number},{number})
/({number},{number})
%({number},{number})
Sampai disini saja dulu dan artikel pada blog ini akan terus saya update Setiap Hari meskipun cuman Satu atau Dua saja tapi itu lebih baik daripada Tidak :#
Comments
Post a Comment
To insert a code use <i rel="pre">code_here</i>To insert a quote use <b rel="quote">your_qoute</b>To insert a picture use <i rel="image">url_image_here</i>To insert a video use <i rel="video">video</i>Tinggalkan komentar sesuai topik tulisan, komentar dengan link aktif tidak akan ditampilkan. Admin dan penulis blog mempunyai hak untuk menampilkan, menghapus, menandai spam, pada komentar yang dikirim.